Beranda Berita Bulan Suci Ramadhan, JNI Berbagi Masker dan Takjil di Wonotunggal

Bulan Suci Ramadhan, JNI Berbagi Masker dan Takjil di Wonotunggal

0

BHARATANEWS.ID|BATANG – Panggilan hati dengan rasa peduli ditengah pandemi covid 19 yang belum usai menarik perhatian sejumlah Wartawan yang tergabung dalam satu wadah Jurnalist Nasional Indonesia (JNI) untuk membagikan ratusan takjil kepada para pengguna jalan yang melintas di daerah pertigaan Wonotunggal, Kabupaten Batang, Rabu (21/4/2021) pukul 17.00 sore.

Dalam kesempatan ini, Aris Apriadi selaku Ketua Jurnalist Nasional Indonesia (JNI) Eks Karesidenan Pekalongan mengatakan, selain membagikan menu takjil untuk berbuka puasa, JNI juga membagikan ratusan masker gratis kepada para pengendara yang melintas.

“Kita bagikan takjil dengan tertib sesuai dengan prokes kepada pengendara dan juga bagika masker sebagai bentuk pencegahan covid -19. Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat untuk masyarakat,” harapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa, sebagai bentuk kepedulian dan turut serta membantu program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Sejumlah anggota JNI turun ke jalan guna membagikan masker sekaligus bagikan menu takjil untuk santapan awal dalam berbukan puasa.

โ€œKegiatan ini dilakukan untuk berbagi kepada sesama dan mencari keberkahan serta keridhoan dari Allah SWT dibulan yang suci ini,โ€ terangnya.

Kegiatan tersebut merupakan agenda perdana yang telah dilakukan oleh JNI di bulan suci ramadhan ini. Pembagian ratusan paket takjil dan masker yang didistribusikan ini, semoga kedepannya akan menjadi agenda rutin yang akan di laksanakan oleh JNI di dalam bulan suci ramadhan ini.

Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini bisa menjadikan contoh bagi masyarakat lainnya, agar bisa berbagi dan melakukan hal-hal positif bermanfaat bagi sesama, semoga kedepannya JNI tambah sukses dan bisa berkarya dengan kegiatan-kegiatan positif lainya. (Bam’s)

Memberikan Komentar anda