Beranda Berita Utama Pasca Diguncang Pergerakan Tanah, Forkopimda Majalengka Blusukan Ke Lokasi Bencana

Pasca Diguncang Pergerakan Tanah, Forkopimda Majalengka Blusukan Ke Lokasi Bencana

0

BHARATANEWS.ID|MAJALENGKA – Hujan yang terus mengguyur wilayah Majalengka Selatan mengakibatkan terjadinya bencana alam yakni pergerakan tanah dan longsor.

Seperti yang terjadi di Blok Lamelaut Desa Mekarmulya Kecamatan Lemahsugih Kabupaten Majalengka, Senin (8/4/2019) dini hari.

Akibat bencana alam pergerakan tanah tersebut, sebanyak 19 rumah yang dihuni 25 kepala keluarga atau terdiri dari 72 jiwa yang berada di dua RT masing-masing RT 009/003 dan RT 001/001 mengalami kerusakan.

Atas insiden itu terpaksa sejumlah warga harus mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Dari pantauan media, sebagian besar kondisi rumah warga mengalami rusak parah dan dikhawatirkan jika pergerakan tanah masih terus berlanjut rumah-rumah warga tersebut bisa mengalami ambruk.

Selain merusak rumah warga pergerakan tanah di wilayah tersebut juga membuat infrastruktur jalan dan jembatan porak poranda.

Warga yang pergi ke pengungsian sementara ini hanya membawa pakaian serta peralatan seadanya.

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun, pergerakan tanah di wilayah itu mulai terjadi sekira jam 05.00 WIB dini hari.

Pasca kejadian tersebut Bupati Majalengka bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Majalengka melakukan peninjauan lokasi bencana, Kamis (11/4/2019).

Dalam kesempatan itu Bupati Majalengka H Karna Sobahi berjanji akan membangun tenda darurat bagi warga yang kediamannya terdampak pergerakan tanah.

Diakuinya, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majalengka telah menyiapkan tenda darurat dan kebutuhan darurat warga lainnya.

” Agar warga tidak berhimpitan di satu rumah. Karena warga yang saat ini mengungsi di rumah saudaranya itu, ada yang ditempati hingga dua atau bahkan empat keluarga,” paparnya.

Ditempat yang sama, Kapolres Majalengka AKBP Mariyono meminta seluruh jajarannya untuk melakukan konsolidasi dengan TNI, BPBD dan Pemerintah Kecamatan maupun Pemerintah desa setempat. Konsolidasi ini untuk mempercepat pemberian bantuan kepada para korban bencana alam di wilayah hukumnya.

“Agar kami dapat membantu untuk melakukan evakuasi serta bakti sosial guna meringankan beban masyarakat yang terkena musibah pergerakan tanah di wilayah ini,” tandasnya.

Dalam pelaksanaan Peninjauan tersebut, Bupati Majalengka H Karna Sobahi didampingi Kapolres Majalengka AKBP Mariyono dan Dandim 0617/Majalengka Letkol Arm. Novi Herdian serta Dinas terkait lainnya, terlihat memberikan bantuan berupa sembako dan pakaian layak pakai kepada warga korban pergerakan tanah tersebut.ย  (Nano)

Memberikan Komentar anda