Beranda Berita Puskesmas Malingping Sosialisasi Covid-19 Corona Antisipasi Tapi Jangan Panik

Puskesmas Malingping Sosialisasi Covid-19 Corona Antisipasi Tapi Jangan Panik

0

BHARATANEWS.ID|LEBAK _ Puskesmas Malingping menggelar kegiatan sosialisasi Virus Corona di Mapolsek Malingping, Kamis (19/03/20).

Hadir dalam kegiatan tersebut jajaran Polsek, Jajaran Koramil, LSM, Ormas, awak media dan beberapa masyarakat Malingping.

Dalam sosialisasi tersebut, Dr Riana menyampaikan kepada peserta agar antisipasi terhadap Corona tetapi jangan sampai panik.

“Kita perlu waspada dan antisipasi terhadap Corona, akan tetapi jangan sampai panik dan ketakutan berlebih, dan antisipasi itu harus dimulai dari diri kita sendiri seperti memakai masker, etika jika batuk, dan rajin mencuci tangan baik memakai antiseptik ataupun di air yang mengalir,” ujarnya.

Dr Riana juga menjelaskan, mengenai virus Corona dan meminta masyarakat agar menyaring informasi mengenai Covid-19.

“Virus Corona ini awalnya menular dari hewan ke hewan, lalu berkembang dari hewan ke manusia dan dari manusia ke manusia (Zonotik), masa inkubasi 14 hari, dan kami sampaikan agar masyarakat menyaring informasi mengenai Covid-19, yang lebih bagus ada di situs resminya, karena banyak beredar hoax,” terangnya.

Ditambahkannya, suhu tubuh bukan jaminan mengukur positif Corona, karena dalam beberapa kasus, banyak yang normal dan tidak terserang flu, nampak sehat tetapi sudah terpapar, untuk mengetahuinya harus melalui uji laboratorium.

Dalam kegiatan tersebut, tim medis dari Puskesmas Malingping juga sempat mempraktekkan cara memakai masker dan mencuci tangan yang baik dan benar. (Cex)

Memberikan Komentar anda