Beranda Bogor Tawuran Antar Pelajar Negeri dan Swasta Kembali Marak di Kota Bogor

Tawuran Antar Pelajar Negeri dan Swasta Kembali Marak di Kota Bogor

0

BHARATANEWS.ID | BOGOR – Beredarnya video amatiran yang mendapati aksi sekelompok pelajar diduga melakukan pencegatan terhadap siswa lainnya di jalan Bangbarung Raya Kecamatan Bogor Utara, Kamis, (22/09/2022), lalu.

Dari rekamannya, diperkirakan kejadian tersebut terjadi di dekat Polsek Bogor Utara dan juga tidak jauh dari gedung Kecamatan. Sayangnya, kabar tersebut masih belum bisa diketahui secara akurat bagi khalayak umum, dari lokasi hingga dari pelajar mana saja yang terlibatnya.

Namun hasil penelusuran di lapangan dengan beberapa narasumber yang ada menduga kawanan mereka berasal dari salah satu SMA/SMK Kosgoro yang berselisih tegang dengan pelajar lainnya antara SMAN 6 maupun SMAN 7 Kota Bogor.

Beredarnya video berdurasi 47 detik di media sosial, memperlihatkan adanya sekelompok anak pelajar mengenakan celana panjang hitam dan diduga berasal dari murid-murid Kosgoro yang sedang melakukan aksi pencegatan serta penyerangan terhadap pelajar lainnya saat melintasi kawasan mereka.

Akan tetapi, tidak lama kemudian. Sebelum konflik semakin besar, para pelajar itu justru berhasil terbubarkan oleh warga sekitar yang geram karena melihat tingkah mereka seperti berandalan berseragam. Sehingga hal-hal yang berpotensi lebih buruk lagi dapat terhindarkan.

Sayangnya, dari kejadian itu. Kapolsek Bogor Utara, Engkus Kuswaha, sepertinya tidak mengetahui persis apa yang terjadi di wilayah pengawasannya. Saat dikonfirmasi oleh awak media Bhatanews.id via whatsapp, dirinya menyatakan kejadian tersebut bukan di wilayah Utara setelah dirinya mengkonfirmasi ke para Babinmas.

“Kang ijin sy sudah konfirmasi ke para Babin ,, ijin itu bukan wilayah Utara kang , mohon ijin,” Katanya.

Masih dalam percakapannya, Ia menyampaikan ketidaktahuannya tentang dimana lokasi kejadian tersebut.

“Waduh ga tau kang itu daerah mana,, barusan saya tanyain ke para Babin,,” Ungkapnya Kapolsek Bogor Utara.

Disisi lain, berdasarkan sumber Ketua Harian Satgas Kota Bogor, Ikbal, saat di konfirmasi via whatsapp juga, dirinya menyampaikan kejadian tersebut berasal dari para siswa Kosgoro dengan SMAN 7 Bogor. Akan tetapi, motif dari pelajar tersebut masih belum bisa diketahui.

” Kosgoro sm sman7, tdk ada korban to sdh tangani polsek utara, belum tau motifnya, mungkin lernah ada masalah begitu ktm ya saling serang,” ungkap Ikbal.

Masih dalam wawancara, Ikbal juga menyampaikan harapan, agar para orang tua serta elemen-elemen masyarakat, dapat bekerjasama dengan pihak kepolisian juga satgas Kota Bogor untuk menanggulangi hal-hal menyimpang yang dilakukan oleh para pelajar.

“semua siswa dlm kejadian ini sdh d tangani polsek dan pembina sekolah, harapan kami agar setiap sekolah pro aktif dlm penanganan siswa mulai msk sampe dgn plg sekolah serta peran orgtua dan masyarakat dlm membantu penanganan anak sekolah pd saat d jalan atw d manapun dgn memberi informasi kpd satgas maupun kepolisian,” Pungkasnya.

Tidak hanya itu, awak media juga mendapatkan informasi dari seseorang yang memberikan bukti berupa percakapan screenshoot dari yang diduga ikut dalam kejadian dan membenarkan, bahwa video itu memang murni bentrokan antara pelajar Kosgoro dengan Sman 6 Kota Bogor.

“oh itu pas sama ะฑnya, itu gua baru beres sama 7, ketemu 6 juga we,”, katanya.

Ia juga menjelaskan kronologi mereka sebelum tertangkap kamera, jika dirinya memang bentrok dengan 2 pelajar lainnya sekaligus di hari yang sama. Bermula saat anak 7 melintasi wilayah mereka (Kosogoro-pen) sehingga mereka saling bentrok, lalu setelah itu. Dari arah prapatan saat ketemu rombongan pelajar lain mereka malah bergesekan kembali dengan SMAN 6 Kota Bogor.

“awalnya 7 ngelewat ke kgr, bentrok, 7 nya mental ke jambu, trs gua nyari 7 lagi ke arah jambu pas pasan lagi di kumis, 7 nya mental lagi ke arah ereng sama abuba, trs 6 dari arah prapatan, bentrok lagi gua jadinya sama 6 ,” Bebernya. (aal)

Memberikan Komentar anda