Beranda Berita Masyarakat Peduli Cidepit dan Pemuda Pancasila Gelar Kerja Bakti Membersihkan Lingkungan

Masyarakat Peduli Cidepit dan Pemuda Pancasila Gelar Kerja Bakti Membersihkan Lingkungan

0

BHARATA NEWS | BOGOR – Demi menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih, serta meminimalisir sampah yang menumpuk di sepanjang aliran Kali Cidepit, Masyarakat Peduli Cidepit (MPC), Pemuda Pancasila (PP) PAC Bogor Tengah dan warga Kebon Kopi – Sindang Sari RW 06, 09, 10 Kelurahan Kebon Kelapa menggelar kerja bakti membersihkan sampah di aliran Kali Cidepit (18/03).

Awi Imam Ketua Masyarakat Peduli Cidepit (MPC) mengatakan Kegiatan Kerja Bakti yang rutin di gelar sejak 5 tahun yang lalu ini bertujuan untuk membersihkan aliran sungai dari sampah yang di hilir sungai cidepit masih sangat dibutuhkan untuk mengairi lahan pertanian.

“Kali cidepit ini cukup panjang, menjulur dari Panaragan sampai Rumpin. Di Rumpin masih dipakai untuk mengairi pertanian disana, jadi mereka juga sangat membutuhkan. Tapi debit air disana semakin kecil karna ada pendangkalan sepanjang kali, ada sampah yang menjadi tumpukan dan hampir menjadi pulau, dan juga banyak warga yang tidak sadar dia mengambil badan kali ke tengah, sehingga lebar kali semakin kecil”, ujarnya.

Awi menganggap kali cidepit sudah cukup merana akibat ulah oknum warga yang menjadikan kali cidepit sebagai tempat untuk membuang sampah sehingga debit air berkurang dan sampah menumpuk.

Selain itu, ia juga sangat menyayangkan atas sikap dan kebiasaan oknum warga yang membuat seolah – olah Kali Cidepit adalah tempat pembuangan sampah.

“Yang buang sampah di kali ini juga bukan hanya barang kecil dan sampah rumah tangga saja, tapi ada juga yang buang spring bed, sofa, kursi, lemari dan barang – barang besar lainnya. Seolah – olah Cidepit ini adalah tempat pembuangan sampah. Ini yang paling menyedihkan”, tambahnya.

Ia juga mengatakan MPC akan terus mengajak Warga disepanjang Kali Cidepit khususnya di wilayah Kebon Kelapa Bogor untuk terus berusaha semaksimal mungkin mengurangi sampah di aliran Kali Cidepit.

“Kita berusaha semampu mungkin untuk mengurangi sampah, sehingga aliran air bisa lebih lancar. Karna sampah ini akan berproduksi terus selama tidak ada pencegahan dari warga untuk membuang sampah ke Cidepit”, tuturnya.

Di sisi lain, Imas selaku Humas Pemuda Pancasila PAC Bogor Tengah mengatakan sebanyak kurang lebih 40 orang anggota PP ikut turun tangan ke lapangan dalam kegiatan kerja bakti membersihkan sampah di Kali Cidepit.

“Iya kita ikut andil dalam kerja bakti disini membersihkan kali cidepit, soalnya mau bulan puasa juga kan. Kira kira sekitar 40 orang anggota PP ikut kerja bakti disini yang ditempatkan di sejumlah titik kerja bakti”, jelasnya.

Imas berharap dengan adanya sinergi antara MPC, PP dan warga Kebon Kopi – Sindang Sari RW 06, 09 dan 10 dapat membuat warga khususnya yang tinggal dibantaran Kali Cidepit lebih tertib dan tidak menjadikan Kali Cidepit sebagai tempat untuk membuang sampah.

“Harapannya warga jadi ikut sering bebersih, jangan sampai ada sampah yang menggunung begitu di sepanjang aliran Kali Cidepit”, Tutupnya. (jat)

Memberikan Komentar anda