Beranda Berita Utama Perkumpulan Wartawan Online (PWO) Kabupaten Batang Bagikan Ratusan Masker dan Nasi Kotak

Perkumpulan Wartawan Online (PWO) Kabupaten Batang Bagikan Ratusan Masker dan Nasi Kotak

0

BHARATANEWS.ID|BATANG – Ditengah merebaknya wabah virus corona (Covid-19), Perkumpulan Wartawan online Kabupaten Batang memberikan bantuan masker dan bingkisan nasi kotak untuk Masyarakat pada Minggu, 19/04/2020.

Bantuan ditujukan kepada kaum duafa dan anak yatim di beberapa wilayah kecamatan Batang berupa 250 masker dan nasi kotak.

Totok Raharjo ketua dari PWO Batang mengatakan, Bahwa dengan adanya kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dari PWO kepada masyarakat Kabupaten Batang ditengah wabah corona.

“Panggilan jiwa kami tergerak untuk membantu pemerintah dengan upaya memutus mata rantai dan mencegah merebaknya covid-19. Setidaknya dengan ratusan masker dan nasi kotak yang kita bagikan bisa bermanfaat untuk masyarakat”,

Disisi lain Nico N.W.S, Wakil Ketua PWO Batang menyampaikan, sementara hanya ini yang bisa kami lakukan untuk sedikit membantu memutus mata rantai dengan membagikan masker dan nasi kotak,

Lanjutnya “Gunakan masker pada saat keluar rumah biasakan cuci tangan menggunakan sabun dan sementara untuk di rumah saja, keluar hanya yang penting saja”

Khalimah salah satu warga kasepuhan Batang mengucapkan terimakasih kepada yang sudah ikut berdonasi membantu PWO kabupaten Batang dalam memberikan masker dan nasi kotak.

“Terimakasih untuk Bapak yang ikut berdonasi dan berpartisipasi bersama PWO Batang yang membantu memberikan masker serta nasi kotak kepada Warga” ungkapnya,

“Semoga wabah virus corona(Covid-19) bisa cepat hilang dan tidak kembali lagi, Sehingga masyarakat bisa kembali beraktifitas seperti biasa” tutupnya. (Niko)

Memberikan Komentar anda